Profil Madrasah Pembangunan

Blog Details

Azka Alya Fitriani: Bintang Pelajar MTs Pembangunan

Akhirnya, Azka Alya Fitriani terpilih sebagai Bintang Pelajar MTs Pembangunan tahun pelajaran 2019/2020.Penentuan bintang pelajar untuk kelas 8 ini dilakukan pada kegiatan rapat pleno kenaikan kelas, bertempat di Aula Andalusia, Selasa (23/6). 

 

Kepala MTs Pembangunan, Momon Mujiburrahman mengucapkan alhamdulilah sudah menetapkan surat keputusan dengan suara bulat. Keputusan itu disepakati oleh semua dewan guru, saat rapat kerja, dengan memperhatikan beberapa standar, di antaranya akhlak atau karakter, prestasi akademik dan nonakademika. Prestasi akademik diambil berdasarkan rata-rata nilai raport kelas 7 dan 8. Azka mendapat nilai tertinggi. Untuk prestasi nonakademik, Azka hafal 24 juz Alquran..

 

Beliau pun menjelaskan, pemberian penghargaan bintang pelajar, bertujuan memberikan apresiasi kepada peserta didik yang berprestasi,  juga sebagai motivasi peserta didik, baik kelas 7, 8, dan 9, untuk selalu meningkatkan prestasi  dan memberikan teladan kepada yang lainnya.

 

Momon Mujiburrahman menyebutkan, peraih bintang pelajar mendapatkan piala, piagam penghargaan, dan mendapatkan bebas SPP selama setahun. Beliau menuturkan, motivasi dalam bentuk penghargaan ini, telah dibuktikan oleh dua alumni, Fawwaz dan Nasywaa. Fawwaz berhasil meraih nilai tertinggi di kelas 11 MAN IC sedangkan Nasywa sendiri mendapatkan beasiswa pada jenjang selanjutnya dan juga nilai tertinggi di kelas 9. “Tujuan kita memberikan motivasi kepada peraih penghargaan ini, alhamdulillah berhasil,” ungkapnya.      

 

Menurut Azka Alya Fitriani, akrab disapa Azka, yang memotivasi hingga dapat menghafal hampir 28 juz adalah orang tua dan kakaknya. Sedangkan di MP ada Pak Zaki, Pak Syamsul, Bu Yoni, dan Bu Alif. Ia senang dan bangga ketika mendapat penghargaan Bintang Pelajar MTs Pembangunan tahun pelajaran 2019-2020. “Ingin mendapatkan segala kebaikan di dunia dan akhirat ketika menghafal Alquran,” ungkapnya.  

 

Wali kelas 8H Khaironi Agustini menuturkan bahwa dirinya merasa senang sekali, atas penghargaan yang diraih oleh salah satu peserta didiknya. [fcp]