Profil Madrasah Pembangunan

Blog Details

PENTINGNYA KOLABORASI BERSAMA UNTUK BIJAK MENGGUNAKAN GADGET

MTs Pembangunan Jakarta mengadakan kegiatan penyuluhan bijak menggunakan gadget. Program ini diinisiasi oleh satuan guru Bimbingan Konseling untuk memberikan refleksi kepada kelas VII. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Mukti Ali pada 6 Desember 2023. Acara penyuluhan bijak menggunakan gadget mengusung tema “Be Cool Teenangers By Wisely Using Gadget”. Kegiatan penyuluhan ini bersifat edukatif dan preventif yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran peserta didik tentang penggunaan gadget.

 

Tim Bimbingan dan Konseling bekerjasama dengan seorang konten kreator lulusan Fakultas Psikologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Tahun 2021, yaitu Niswah Azizah yang juga pernah bergelut di salah satu provider ponsel. Acara ini dimoderatori oleh Muhammad Alfan Aziz yang telah menyandang gelar sebagai Abang Kota Tangerang Selatan 2023. Keduanya sangat dekat dengan media sosial karena narasumber dan moderator kita ini aktif berselancar di dunia maya dengan berbagai jaringan media sosial yang dimiliki.

 

Kegiatan penyuluhan yang diselenggarakan di MTs Pembangunan Jakarta ini menjadi program tahunan bimbingan dan konseling yakni sebagai bentuk layanan materi klasikal yang dibentuk lewat bimbingan kelas besar oleh guru bimbingan dan konseling. Pelaksanaan kegiatan penyuluhan ini menggunakan metode bincang santai.

 

Pembukaan kegiatan penyuluhan ini dipandu oleh OSIS yang berperan sebagai pembawa acara, yaitu Shirin dan Zahra dari kelas IX. Acara selanjutnya, sambutan dari Wakasis, yaitu Bapak Aqsol Aziz MA. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya menjaga adab dan akhlak dalam menggunakan gadget, sehingga gadget yang dirancang memiliki fungsi khusus menjadi sarana informasi dan komunikasi yang positif. “Tentu semua orang hari ini memiliki gadget, setiap orang terkhusus peserta didik MTs Pembangunan harus mampu menjaga adab dan akhlak ketika menggunakan gadget” Ujarnya saat memberikan sambutan (13/12). [ars]